Teks MC Perpisahan Sekolah 2024

Acara perpisahan sekolah umumnya dilaksanakan secara formal, sehingga pembawa acara atau MC pun harus menyesuikan gaya bahasa dan nada yang digunakan.

Teks MC Perpisahan Sekolah - Kegiatan perpisahan atau pelepasan siswa merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan tiap akhir tahun ajaran. Kegiatan ini bukan hanya momen peserta didik telah menyelesaikan satu jenjang pendidikan, tetapi juga simbol peserta didik dikembalikan kepada orang tua setelah menerima pembelajaran dari Bapak/Ibu Guru.

Acara perpisahan sekolah umumnya dilaksanakan secara formal, sehingga pembawa acara atau MC pun harus menyesuikan gaya bahasa dan nada yang digunakan dalam membawakan acara. Sehingga acara ini bisa berjalan sesuai harapan semua pihak, dan tentunya berkesan bagi anak-anak.

teks mc perpisahan sekolah

Baiklah, berikut ini saya akan membagikan contoh teks pembawa acara / MC perpisahan SD yang bisa Bapak/Ibu gunakan:

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Selamat pagi dan selamat datang kami ucapkan kepada hadirin tamu undangan di SD Negeri .....

Pertama-tama tiada yang patut kita sampaikan melainkan ucapan rasa syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala yang telah memberikan kita semua nikmat sehat nikmat sempat sehingga kita semua hadirin tamu undangan sekalian dapat berkesempatan hadir di SD Negeri ..... dalam rangka acara pelepasan siswa-siswi Kelas 6 tahun ajaran 2023/2024.

Kedua kalinya sholawat beriring salam tak lupa pula kita ucapkan kepada Nabi Besar Muhammad shallallahu alaihi wasallam dengan ucapan Allahumma Sholli ala Sayyidina Muhammad wa ala Ali Sayyidina Muhammad

Baiklah Bapak ibu hadirin sekalian sebelum acara demi acara kita mulaikan, sambutlah penampilan tari persembahan dari SD Negeri .....

Adapun rangkaian acara pelepasan Kelas 6 Tahun Pelajaran 2023/2024 ini adalah:

  • acara yang pertama pembukaan
  • acara yang kedua pembacaan ayat suci Alquran dan saritilawah
  • acara yang ketiga sambutan dari ketua panitia perpisahan
  • acara yang keempat sambutan dari kepala sekolah SD Negeri .....
  • acara yang kelima sambutan dari perwakilan orang tua wali murid kelas 6
  • acara yang keenam penampilan seni pencak silat dari grup SD Negeri .....
  • acara yang ke-7 kata perpisahan dari adik kelas kepada kelas 6
  • acara yang ke-8 kata perpisahan dari perwakilan kelas 6
  • acara yang ke-9 adalah penyerahan secara simbolis anak didik kelas 6 kembali kepada orang tua wali dan penyerahan piala siswa berprestasi Tahun 2023/2024
  • acara yang ke-10 penampilan seni dan hiburan dari keluarga besar SD Negeri .....
  • acara yang ke-11 penutup dan doa

Hadirin yang kami hormati, kita mulai acara yang pertama yaitu pembukaan. Marilah kita buka acara kita bersama ini dengan membaca basmalah, Bismillahirrohmanirrohim.

Kita lanjutkan acara yang kedua yaitu pembacaan ayat suci Alquran oleh Ananda ..... dan saritilawah oleh Ananda ....., Kepada Ananda ..... dan Ananda ..... dipersilakan.

Terima kasih kepada ..... dan ....., semoga melalui pembacaan AlQuran dan saritilawah kita bersama mendapat syafaat di akhirat kelak amin amin ya robbal alamin.

Acara yang ketiga sambutan dari ketua panitia perpisahan SD Negeri ....., kepada Bapak ...... dipersilakan.

Kepada Bapak ...... disampaikan terima kasih.

Sungguh harum bunga kenanga, bunga dibeli dari kota ....., Mari kita sambut acara berikutnya, sambutan dari kepala sekolah Ibu ....., kepada Ibu ...... dipersilakan.

Kepada Ibu Kepala Sekolah, Ibu ...... disampaikan terima kasih.

Acara yang kelima sambutan dari perwakilan orang tua wali murid kelas 6 yang akan diwakili oleh orang tua dari Ananda ..... yaitu Bapak ......, kepada Bapak ...... dipersilakan.

Acara yang keenam yaitu penampilan ..... dari SD Negeri .....

Indah sangat si Pucuk Melati, didapat dari bawah tepian, sambutlah penampilan anak didik kami, yang akan menghibur hadirin sekalian.

Acara yang ke-7 kata perpisahan dari adik kelas kepada kelas 6 yang akan diwakili oleh Ananda ..... kepada Ananda ..... dipersilahkan.

Acara yang ke-8 kata perpisahan dari perwakilan kelas 6 yang akan diwakili oleh Ananda ..... kepada Ananda ..... di persilahkan.

Dimohon untuk siswa-siswi kelas 6 secara keseluruhan untuk ikut ke atas pentas.

Acara yang ke-9 adalah penyerahan secara simbolis anak didik kelas 6 kembali kepada orang tua wali, yang akan diserahkan secara simbolis oleh ibu kepala sekolah serta perwakilan orang tua wali murid dari Ananda ..... yaitu Bapak ...... sekaligus penyerahan piala siswa berprestasi Tahun 2023/2024 yang diraih oleh Ananda ..... kepada ibu kepala sekolah, Bapak ...... dan Ananda ..... dipersilakan.

Acara yang ke-10 penampilan seni dan hiburan dari keluarga besar SD Negeri ....., kepada tim seni SD Negeri ..... dipersilahkan.

Pergi ke sungai membawa jala, jala ditebar dengan rasa gembira, sampailah kita di akhir acara, dan marilah kita tutup dengan doa. Kami mohon kepada Bapak ..... untuk memimpin doa. Kepada Bapak ..... dipersilahkan.


Itulah tadi contoh teks MC perpisahan. Bapak ibu yang berminat bisa menggunakan teks di atas, tentunya dengan mengubah sesuaikan dengan lembaga. Semoga bermanfaat.

Guru biasa yang ingin belajar dan berbagi.