Bentuk Kop dan Stempel Sekolah Resmi

Kop sekolah dan stempel merupakan unsur yang ada dalam naskah dinas resmi sekolah seperti surat keterangan, surat undangan, surat tugas dan sebagainya

Kop sekolah dan stempel merupakan unsur yang ada dalam naskah dinas resmi sekolah seperti surat keterangan, surat undangan, surat tugas dan sebagainya. Kop dan stempel menjadi identitas resmi sekolah yang mengeluarkan surat atau naskah yang bersangkutan.

Dalam praktiknya, masih sering kita jumpai bentuk atau format kop dan stempel yang berbeda-beda antara sekolah satu dengan lainnya. Padahal sebagai bagian dari naskah resmi, sudah ada ketentuan yang mengatur penggunaan keduanya.

Adapun peraturan mengenai kop dan stempel sekolah saat ini dituangkan dalam Permendagri Nomor 1 Tahun 2023 tentang Tata Naskah Dinas di Lingkungan Pemerintah Daerah.

Kop Sekolah

Kop atau kepala surat dipakai untuk memberikan tanda keaslian surat dari lembaga atau instansi sekolah sekaligus menunjukkan identitas sekolah tersebut. Letak dari kop surat sekolah ini ada di bagian atas sebelum isi surat.

Adapun aturan penulisan Kop Sekolah (termasuk dalam Kop Naskah Dinas Perangkat Daerah) yaitu:

  1. Perbandingan huruf pada kop Naskah Dinas antara tulisan nama Pemerintah Daerah dan tulisan nama Perangkat Daerah adalah 3:4 menggunakan huruf Arial.
  2. Penulisan nama Perangkat Daerah ditebalkan (bold)

Contoh Kop Sekolah SMA Negeri

kop sekolah sma

Contoh Kop Sekolah SMP Negeri

kop sekolah smp

Contoh Kop Sekolah SD Negeri

kop sekolah sd

Stempel Sekolah

Stempel berbentuk lingkaran berisi nama Pemerintah Daerah, nama Perangkat Daerah dan nama unit pelaksana teknis dinas dan/atau badan layanan umum daerah yang bersangkutan dan menggunakan logo daerah dengan pembatas tanda bintang, dengan ukuran:

  1. ukuran garis tengah lingkaran luar stempel unit pelaksana teknis dinas dan/atau badan layanan umum daerah adalah 4 cm
  2. ukuran garis tengah lingkaran tengah stempel unit pelaksana teknis dinas dan/atau badan layanan umum daerah adalah 3,8 cm
  3. ukuran garis tengah lingkaran dalam stempel unit pelaksana teknis dinas dan/atau badan layanan umum daerah adalah 2,7 cm.

Adapun tinta stempel yang digunakan untuk naskah dinas berwarna ungu.

Contoh stempel sekolah resmi dapat dilihat di bawah ini:

stempel sekolah sma
stempel sekolah smp

Demikian penjelasan singkat mengenai aturan penggunaan kop dan stempel yang bisa kita terapkan saat membuat surat resmi dari sekolah. Semoga bermanfaat.

Guru biasa yang ingin belajar dan berbagi.